Rahasia supaya doa dijawab oleh Tuhan


 Artikel Kristen


Rahasia supaya doa dijawab oleh Tuhan

Banyak orang Kristen itu bertanya mengapa doanya belum dijawab dan permintaanya belum dikabulkan oleh Tuhan. Ada banyak 
persyaratan supaya doa dapat dijawab Tuhan. Dibawah ini syarat - syarat supaya doa dapat dijawab .

1). Bertobat dari segala dosa

( Yesaya 59:1-2 )  Sesungguhnya, tangan TUHAN tidak kurang panjang untuk menyelamatkan, dan pendengaran-Nya tidak kurang tajam untuk mendengar;  tetapi yang merupakan pemisah antara kamu dan Allahmu ialah segala kejahatanmu, dan yang membuat Dia menyembunyikan diri terhadap kamu, sehingga Ia tidak mendengar, ialah segala dosamu.

Bertobat dari segala dosa yaitu dosa perbuatan, dosa perkataan ( dusta , mencaci maki )  dan dosa pikiran ( pikiran cabul , iri,  dendam ) . Minta ampun kepada Tuhan atas segala dosa lalu menjauhi dosa dan hidup kudus maka Tuhan akan mendengar doa kita .

2). Mengampuni kesalahan orang lain

( Markus 11:25 ) Dan jika kamu berdiri untuk berdoa, ampunilah dahulu sekiranya ada barang sesuatu dalam hatimu terhadap seseorang, supaya juga Bapamu yang di sorga mengampuni kesalahan-kesalahanmu."

Salah satu syarat supaya doa dapat dijawab oleh Tuhan itu harus mau mau mengampuni kesalahan orang lain .


3). Harus tinggal dalam Tuhan dan setia melakukan kehendak Tuhan

( Yohanes 15:7 )  Jikalau kamu tinggal di dalam Aku dan firman-Ku tinggal di dalam kamu, mintalah apa saja yang kamu kehendaki, dan kamu akan menerimanya.

( Yohanes 9:31 ) Kita tahu, bahwa Allah tidak mendengarkan orang-orang berdosa, melainkan orang-orang yang saleh dan yang melakukan kehendak-Nya.

Harus tinggal dalam Tuhan itu berarti rajin beribadah kepada Tuhan ( doa, pujian, membaca Firman ) serta giat melakukan kehendak Tuhan yaitu Firman Tuhan . Maka Tuhan akan mengabulkan permintaan doa kita.


4 ). Berdoa itu harus meminta dalam nama Tuhan Yesus


( Yohanes 14:13-14 )  dan apa juga yang kamu minta dalam nama-Ku, Aku akan melakukannya, supaya Bapa dipermuliakan di dalam Anak.
Jika kamu meminta sesuatu kepada-Ku dalam nama-Ku, Aku akan melakukannya."




5). Berdoa dengan sikap hormat yaitu menghormati kekudusan Tuhan

( Bilangan 20:12 ) Tetapi TUHAN berfirman kepada Musa dan Harun: "Karena kamu tidak percaya kepada-Ku dan tidak menghormati kekudusan-Ku di depan mata orang Israel, itulah sebabnya kamu tidak akan membawa jemaah ini masuk ke negeri yang akan Kuberikan kepada mereka."

( Lukas 11:2 )  Jawab Yesus kepada mereka: "Apabila kamu berdoa, katakanlah: Bapa, dikuduskanlah nama-Mu; datanglah Kerajaan-Mu.

Jika mau menghadap Tuhan dalam doa maka harus menghormati kekudusan Tuhan. Jangan bersifat kurang ajar di hadapan Tuhan misalnya mengancam , kata - kata kasar dan lainnya. Tetapi harus bersikap hormat, sopan  , penuh cinta , takut akan Tuhan ( Ulangan 6 : 13 ).


6). Berdoa tidak jemu - jemu

( Lukas 18:1 )  Yesus mengatakan suatu perumpamaan kepada mereka untuk menegaskan, bahwa mereka harus selalu berdoa dengan tidak jemu-jemu.


Berdoa tidak jemu - jemu itu maksudnya berdoa dengan rajin tiap hari pada siang malam , berdoa dengan serius , pantang menyerah terus meminta kepada Tuhan  sampai Tuhan mengabulkan doa.


7). Mengasihi Tuhan melebihi dunia

( Ulangan 6:5 ) Kasihilah TUHAN, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap kekuatanmu. 

( 1 Yohanes 2:15 ) Janganlah kamu mengasihi dunia dan apa yang ada di dalamnya. Jikalau orang mengasihi dunia, maka kasih akan Bapa tidak ada di dalam orang itu.

Salah satu syarat supaya doa bisa dijawab oleh Tuhan adalah mengasihi Tuhan melebihi segalanya termasuk dunia ini.
Jadikan Tuhan sebagai yang pertama dan terutama untuk dikasihi.

Misalnya ada orang di Amerika berdoa minta mobil kepada Tuhan maka dalam hati orang itu harus mencintai Tuhan melebihi cinta terhadap mobil itu. Jangan menjadikan mobil, harta atau segala dunia  sebagai berhala .

(Matius 6:24 ) Tak seorang pun dapat mengabdi kepada dua tuan. Karena jika demikian, ia akan membenci yang seorang dan mengasihi yang lain, atau ia akan setia kepada yang seorang dan tidak mengindahkan yang lain. Kamu tidak dapat mengabdi kepada Allah dan kepada Mamon."


8). Meminta dan berusaha keras dalam  mendapatkan jawaban doa .

( Lukas 11:9-10 (TB)  Oleh karena itu Aku berkata kepadamu: Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu. Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang yang mencari, mendapat dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu dibukakan.


9 ). Berdoa itu harus sesuai kehendak Tuhan

( Lukas 22:42 ) "Ya Bapa-Ku, jikalau Engkau mau, ambillah cawan ini dari pada-Ku; tetapi bukanlah kehendak-Ku, melainkan kehendak-Mulah yang terjadi."

( Matius 6:9-10 )  Karena itu berdoalah demikian: Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah nama-Mu,
datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga.

Berdoa itu harus sesuai kehendak Tuhan . Hal yang diminta dalam doa itu tidak boleh bertentangan dengan firman Tuhan .

Misalnya  berdoa supaya nubuat hukuman Tuhan di kitab Wahyu itu dibatalkan maka doa seperti itu tidak dijawab oleh Tuhan. Itu karena segala nubuat Tuhan di kitab Wahyu itu akan digenapi.

Tidak semua permintaaan dalam doa itu dijawab atau dituruti oleh Tuhan. Kadang kala Tuhan tidak menjawab suatu permintaan dalam doa tapi Tuhan memberi ganti yang lebih baik .

Misalnya perumpamaan yaitu ada lelaki di negara lain yang berdoa meminta supaya dapat pekerjaan di 1 perusahaan .  Tuhan tidak pernah mengabulkan doa dari lelaki itu tetapi sebagai gantinya itu Tuhan memberi tanah kepada lelaki itu untuk membuka usaha sendiri yang penghasilan lebih baik .



10 ). Bergembira dalam Tuhan

( Mazmur 37:4 ) dan bergembiralah karena TUHAN; maka Ia akan memberikan kepadamu apa yang diinginkan hatimu.

Bergembira dalam Tuhan saat menanti jawaban doa itu misalnya dengan bersyukur , hidup penuh pujian pada Tuhan , bergirang akan hadirat Tuhan maka hal itu membuat Tuhan bersuka untuk memberikan  apa yang diinginkan hati kita.


11). Berdoa dengan penuh kepercayaan kepada Tuhan


( Matius 21:22 ) Dan apa saja yang kamu minta dalam doa dengan penuh kepercayaan, kamu akan menerimanya."

( Markus 11:24 ) Karena itu Aku berkata kepadamu: apa saja yang kamu minta dan doakan, percayalah bahwa kamu telah menerimanya, maka hal itu akan diberikan kepadamu.

Berdoa itu harus penuh dengan iman kepercayaan dan jangan bimbang. Orang yang bimbang itu kadang beriman tapi kadang ragu apakah doanya dijawab. Untuk itu kalau berdoa harus beriman teguh dan jangan bimbang sedikitpun .

( Yakobus 1:6-7 )  Hendaklah ia memintanya dalam iman, dan sama sekali jangan bimbang, sebab orang yang bimbang sama dengan gelombang laut, yang diombang-ambingkan kian ke mari oleh angin. Orang yang demikian janganlah mengira, bahwa ia akan menerima sesuatu dari Tuhan.


12). Sabar menunggu waktu Tuhan


( Pengkhotbah 3:11 ) Ia membuat segala sesuatu indah pada waktunya, bahkan Ia memberikan kekekalan dalam hati mereka. Tetapi manusia tidak dapat menyelami pekerjaan yang dilakukan Allah dari awal sampai akhir.

( Yesaya 60:22 ) Yang paling kecil akan menjadi kaum yang besar, dan yang paling lemah akan menjadi bangsa yang kuat; Aku, TUHAN, akan melaksanakannya dengan segera pada waktunya.

( Yeremia 33:14 ) "Sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan menepati janji yang telah Kukatakan kepada kaum Israel dan kaum Yehuda.

Tidak semua permintaan dalam doa itu dijawab dengan cepat . Ada juga permintaan yang akan dijawab setelah sekian tahun berdoa. Itu untuk melatih kesabaran dan ketekunan kita menanti Tuhan yang akan menjawab sesuai waktu Tuhan . Karena segala sesuatu akan indah pada waktu - Nya.


13 ). Berdoa dengan rendah hati

( Lukas 18:13-14 )  Tetapi pemungut cukai itu berdiri jauh-jauh, bahkan ia tidak berani menengadah ke langit, melainkan ia memukul diri dan berkata: Ya Allah, kasihanilah aku orang berdosa ini.
Aku berkata kepadamu: Orang ini pulang ke rumahnya sebagai orang yang dibenarkan Allah dan orang lain itu tidak. Sebab barangsiapa meninggikan diri, ia akan direndahkan dan barangsiapa merendahkan diri, ia akan ditinggikan."

Dalam kisah pada Lukas 18 : 10 - 14 itu menceritakan orang Farisi yang berdoa dengan kesombongan , merasa punya status lebih, meremehkan orang lain dan  memamerkan jasa perbuatannya di hadapan Tuhan. Tetapi Tuhan tidak membenarkan doa orang Farisi itu.

Sedangkan doa pemunggut cukai itu dibenarkan oleh Tuhan karena pemunggut cukai itu merendahkan diri , bertobat dan memohon belas kasihan Tuhan .

===
Catatan :
Karena artikel Firman Tuhan tentang doa ini berguna maka artikel ini boleh disimpan dan dibagikan kepada orang lain.
Terima kasih . Tuhan Yesus memberkati.

======




Cara agar puasa dijawab oleh Tuhan

Matius 17:21 (TB)
[Jenis ini tidak dapat diusir kecuali dengan berdoa dan berpuasa.]"

Dalam hidup ini ada permasalahan tertentu yang hanya dapat diusir dengan berdoa dan berpuasa . Apalagi persoalan di akhir zaman itu makin berat misalnya wabah penyakit , chemtrail , krisis ekonomi dunia , mencari tempat mengungsi dan sebagainya . Maka itu puasa itu penting untuk mendapat jawaban atau petrolongan dari Tuhan


Puasa itu menyediakan waktu untuk Tuhan dengan tidak makan atau minum untuk jangka waktu tertentu dan selama puasa itu jangan mengurus urusan duniawi atau hiburan duniawi ( film, game dll ) tetapi harus banyak beribadah berdoa , melakukan pujian -penyembahan , baca Alkitab , meratap di depan Tuhan dan lainnya.

Berapa lama tidak makan dan minum selama puasa ?
Itu tergantung karunia yang diberikan Tuhan. Ada sebagian kecil orang yang dituntun oleh Tuhan untuk mampu puasa selama 40 hari tanpa makan . Tetapi ada juga orang sakit maag atau usus sehinga tidak sanggup untuk tidak makan selama lebih dari 10 jam . 

Ada beberapa kasus dimana  orang mengalami sakit di pencernaan lalu meninggal akibat puasa tidak makan selama beberapa hari berturut . Untuk itu lamanya manusia berpuasa dengan tidak makan minum itu harus disesuaikan dengan kemampuan fisik dan kondisi kesehatan tubuh . 



Cara puasa yang diterima dan dijawab oleh Tuhan.

** Puasa harus dengan merendahkan diri dihadapan Tuhan

Imamat 16:31
Hari itu harus menjadi sabat, hari perhentian penuh, bagimu dan kamu harus merendahkan diri dengan berpuasa. Itulah suatu ketetapan untuk selama-lamanya.

Selama puasa itu harus merendahkan diri dihadapan Tuhan . Jangan bersikap sombong memamerkan jasa kehebatan tapi harus rendah hati di depan Tuhan .


** Puasa dengan niat bukan untuk dilihat orang tetapi untuk dlihat oleh Tuhan

Matius 6:17-18 (TB)
Tetapi apabila engkau berpuasa, minyakilah kepalamu dan cucilah mukamu,
supaya jangan dilihat oleh orang bahwa engkau sedang berpuasa, melainkan hanya oleh Bapamu yang ada di tempat tersembunyi. Maka Bapamu yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya kepadamu."

Tujuan berpuasa itu bukan untuk dilihat orang lain demi mendapat pujian manusia tetapi tujuan puasa itu untuk dilihat oleh Tuhan supaya Tuhan menjawab .


** Puasa itu harus disertai dengan doa permohonan

Ezra 8:23
Jadi berpuasalah kami dan memohonkan hal itu kepada Allah dan Allah mengabulkan permohonan kami.

Daniel 9:3
Lalu aku mengarahkan mukaku kepada Tuhan Allah untuk berdoa dan bermohon, sambil berpuasa dan mengenakan kain kabung serta abu.

Selama puasa itu harus disertai dengan doa permohonan kepada Tuhan . Bicara berkomunikasi dengan penuh kasih kepada Tuhan melalui doa selama puasa itu .


** Puasa itu harus dengan hidup kudus dan menjauhi dosa

Yesaya 58:4 (TB)
Sesungguhnya, kamu berpuasa sambil berbantah dan berkelahi serta memukul dengan tinju dengan tidak semena-mena. Dengan caramu berpuasa seperti sekarang ini suaramu tidak akan didengar di tempat tinggi.

Selama puasa itu harus hidup kudus dan menjauhi dosa . Jika orang berpuasa sambil berbuat dosa misalnya menghina, berkelahi, dendam , memukul dengan semena - mena maka puasa seperti itu tidak akan diterima oleh Tuhan .


** Puasa itu harus punya kasih terhadap orang lain

Yesaya 58:6-7 (TB)
Bukan! Berpuasa yang Kukehendaki, ialah supaya engkau membuka belenggu-belenggu kelaliman, dan melepaskan tali-tali kuk, supaya engkau memerdekakan orang yang teraniaya dan mematahkan setiap kuk, supaya engkau memecah-mecah rotimu bagi orang yang lapar dan membawa ke rumahmu orang miskin yang tak punya rumah, dan apabila engkau melihat orang telanjang, supaya engkau memberi dia pakaian dan tidak menyembunyikan diri terhadap saudaramu sendiri!

Puasa yang baik itu harus punya kasih terhadap sesama manusia misalnya memberi makanan bagi yang lapar .


** Selama berpuasa itu harus fokus pada Tuhan dan tidak mengurus urusan pribadi.

Yesaya 58:3
"Mengapa kami berpuasa dan Engkau tidak memperhatikannya juga? Mengapa kami merendahkan diri dan Engkau tidak mengindahkannya juga?" Sesungguhnya, pada hari puasamu engkau masih tetap mengurus urusanmu, dan kamu mendesak-desak semua buruhmu.

Selama sedang puasa itu harus fokus utama kepada Tuhan dan tidak berfokus pada urusan pribadi. Mengasihi Tuhan itu harus diutamakan melebihi cinta terhadap urusan pribadi . Itu adalah syarat supaya puasa dapat diterima oleh Tuhan .


** Puasa yang baik itu harus disertai menangis dan jiwa yang hancur

Yoel 2:12
"Tetapi sekarang juga," demikianlah firman TUHAN, "berbaliklah kepada-Ku dengan segenap hatimu, dengan berpuasa, dengan menangis dan dengan mengaduh."

Mazmur 51:19 (TB)
Korban sembelihan kepada Allah ialah jiwa yang hancur; hati yang patah dan remuk tidak akan Kaupandang hina, ya Allah.

Mazmur 84:3
Jiwaku hancur karena merindukan pelataran-pelataran TUHAN; hatiku dan dagingku bersorak-sorai kepada Allah yang hidup.

Supaya puasa itu lebih diterima maka puasa sambil menangis dengan jiwa yang hancur karena rindu pada Tuhan . Maka puasa seperti itu akan lebih cepat ditanggapi oleh Tuhan.

===<=<<♡♡♡♡===<=<<